Posted by : Agung Dermawan Sabtu, Mei 19, 2012


5.1 PENGERTIAN TANGGUNG JAWAB

Tanggung jawab sangat erat kedudukannya dengan manusia karena dalam hidupnya manusia selalu memiliki kewajiban yang harus dilakukannya dan kewajiban itulah yang membuat kata “tanggung jawab” akan selalu menyertainya .

Namun tahukan anda apa itu definisi dari tanggung jawab , tanggung jawab merupakan sebuah kewajiban yang harus ditanggung oleh manusia pada saat ia melakukan suatu perbuatan .

Seorang mahasiswa mempunyai kewajiban belajar , Apabila mahasiswa mampu belajar dengan inisiatif sendiri maka ia sesungguhnya telah menunaikan kewajibannya dan berarti juga ia telah bertanggung jawab atas kewajibannya itu . Setelah mahasiswa telah bertanggung jawab atas kewajibannya maka mahasiswa tersebut akan mendapatkan kadar pertanggung jawaban yang sesuai dengan kapasitas belajarnya yaitu pada ujian ia mendapat nilai A , B ,c atau D itulah yang disebut sebagai kadar pertanggung jawabannya .

5.2 MACAM-MACAM TANGGUNG JAWAB

Jika kita mambahas mengenai tanggung jawab maka akan membahas juga jenis-jenis dari tanggung jawab itu sendiri , berikut adalah jenis-jenis tanggung jawab :

a)   Tanggung Jawab terhadap Diri Sendiri

Tanggung jawab terhadap diri sendiri merupaka sebuah tanggung jawab yang harus ditanggung oleh pelakunya atas apa yang telah dikerjakannya sehingga ia tidak dapat menyalahkan orang lain dalam pertanggung jawabannya .

Contoh :

Selaku mahasiswa Teknik Informatika tentu memiliki sebuah tanggung jawab yang besar yaitu mengikuti praktek di Laboratorium dan adapun tanggung jawabnya adalah mahasiswa tersebut diharuskan membuat sebuah laporan pendahuluan dan laporan akhir sebagai persyaratan mengikuti praktek namun apabila mahasiswa tersebut tidak melengkapi persyaratan tersebut maka mahasiwa tersebut tidak dapat mengikuti praktek tersebut ,konsekuensi tidak dapat mengikuti praktek merupakan tanggung jawab terhadap diri sendiri yang tentunya ditanggung oleh diri sendiri .

b)   Tanggung Jawab Terhadap Keluarga

Kaluarga merupaka orang-orang terdekat didalam kehidupan setiap manusia , tanggung jawab terhadap keluarga sangat erat kaitannya dengan menjaga nama baik dari keluarga tersebut dengan cara tidak melakukan hal yang dapat membuat nama keluarganya tercemar .

Sebagai contoh pada saat seseorang tengah melakukan aksi contek mencontek pada saat ujian dan tindakannya diketahui oleh pengawas ujian lalu dilaporkan ke pihak kampus dan menyebabkan sesorang tersebut harus memanggil kedua orang tuanya , dari contoh diatas secara tidak langsung nama orang tuanya menjadi kurang baik atas apa yang dilakukannya .

c)    Tanggung Jawab terhadap Masyarakat

Tanggung jawab terhadap masyarakat memiliki kapasitas yang amat luas karena pada saat kita beradaptasi dengan masyarakat kita harus mampu menekan keegoisan yang ada didalam diri kita dan lebih menonjolkan kepentingan bersama .

Contoh :

Pada saat seseorang mahasiswa telah mampu lulus dengan nilai yang amat baik , maka mahsiswa tersebut harus mampu mempertanggung jawabkannya dengan cara mampu memberikan yang terbaik untuk masyarakat .
 
d)   Tanggung Jawab Terhadap Negara

Tanggung jawab ini bersifat sangat erat dan keras karena tipa individu pasti tinggal danmenetap dalam suatu wilayah yang bernama negara dan tentunya didalam negara tersebut terdapat suatu aturan yang bertujuan agar rakyat/individu-individu yang tinggal di negara tersebut tidak melakukan perbuatan seenaknya .

Contoh :

Dalam penulisan dalam suatu media elektronik yaitu blog , seseorang mahasiswa harus mencantumkan sumber yang ia ambil sebagai referensi namun jika tidak maka ia telah melanggar peraturan negara mengenai hak cipta sesorang dan negar memiliki wewenang untuk memberikan sanksi .

e)   Tanggung Jawa Terhadap Tuhan

Tuhan menciptkan manusia adalah untuk menyembah dan selalu mengingat-Nya ,yang dimaksud tanggung jawab terhadap Tuhan adalah menyeimbangkan antara kewajiban dunia dan kewajiban akhirat .

Contoh :

Pada saat mahasiwa tengah belajar untuk mempersiapkan ujian namun terdengar panggilan adzan maka mahasiswa harus menghentikan pekrjaannya dan bergegas untuk memenuhi panggilan Tuhan itu demi memenuhi tanggung jawabnya terhadap Tuhan .

5.3 PENGABDIAN DAN PENGORBANAN

a.   Pengabdian

Pengabdian adalah perbuatan baiK yang berupa pikiran , pendapat ataupun tenaga sebagai wujud dari kesetiaan , cinta , kasih sayang dan semua itu dilakukan dengan ikhlas .

Contoh :

Seorang mahasiswa yang belajar dengan inisiatif/kemauan sendiri demi pengabdiannya terhadap kedua orang tuanya yang telah membiayai kuliahnya .

b.   Pengorbanan

Pengorbanan merupakan suatu kata yang ada setelah kata pengabdian yaitu suatu pemberian yang didasarkan atas kesadaran moral yang tulus ikhlas .

Contoh :

                               Seorang mahasiswa yang rela mengorbankan waktu istirahat dan  
                          bermainnya guna mencapai nilai yang baik sehingga membuat orang 
                          tuanya bangga dan senang .

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Folowers

About Me

Foto Saya
Agung Dermawan
studied hard !
Lihat profil lengkapku

Total Pageviews

Popular Post

Pages

Diberdayakan oleh Blogger.

- Copyright © Welcome to thomfilezone -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -