Posted by : Agung Dermawan Senin, April 30, 2012


3.1 PENGERTIAN KEADILAN

          Assalamualaikum Wr Wb,

Pada pembahasan kali ini penulis mengangkat tema manusia dan keadilan yang yang akan dibahas secara ringkas dan padat .

Ketika kita mendengar kata keadilan maka yang ada dibenak kita adalah suatu kondisi dimana semua orang mendapatkan sesuatu yang dibutuhkan sesuai kebutuhannya , sebenarnya makna adil itu bukanlah memberikan suatu hal dengan sama rata namun makna keadilan itu adalah dapat memberikan sesuatu sesuai kebutuhannya serta menempatkannya pada tempat yang sesuai .

Contohnya adalah kita selaku mahasiswa harus mampu bersikap adil , adil yang dimaksud adalah adil dalam membagi waktu untuk belajar dan bermain , adil dalam menempatkan waktu dimanawaktu untuk serius dan mana waktu untuk belajar .

3.2     KEADILAN SOSIAL
Pancasila telah mengajarkan kepada kita selaku warga negara Indonesia untuk berlaku adil kepada semua individu didalam kehidupan bermasyarakat,berbangsa dan bernegara . Berlaku adil dapat dilakukan kepada siapa saja diantaranya adil kepada Tuhan, adil kepada diri sendiri ,adil kepada sesama dan adil kepada lingkungan .
Pancasila mengajarkan kita untuk berlaku adil mepada seluruh rakyat yang ada di Indonesia pada sila ke lima yang berbunya “Keadilan Sosial bagi seluruh rakyat Indonesia” yang berarti bahwa :
-          kita selaku mahluk sosial haruslah berlaku adil kepada sesama manusia - -
-          menghormati apa yang menjadi hak orang lain
-          menghargai kepentingan orang lain
-          Senantiasa menolong orang lain yang membutuhkan
-          Senantiasa melakukan suatu hal yang berguna dan bermanfaat bagi kepentingan umum dan bersama .


3.3     KEJUJURAN

Kejujuran merupakan suatu sikap kesadaran yang didasari dari hati nurani yang mengakibatkan kita untuk tidak melakukan apa yang dilarang sehingga jika sikap tersebut biasa diterapkan mampu menjadikan pemiliknya menjadi orang yang dipercaya oleh orang lain.
Namun kejujuran yang begitu indah kini sudah langka di Indonesia karena pada saat ini kejujuran adalah suatu perbuatan bodoh bila dilakukan , orang yang jujur pada saat ini adalah orang yang selalu dianggap lemah dan tidak memiliki daya dan upaya sehingga jumlah orang jujur makin lama kian menjadi kaum minoritas yang berada di tengah kaum mayoritas yang tidak jujur .

3.4     KECURANGAN
Kata kecurangan dapat diibaratkan sebagai lawan kata dari kata kejujuran , karena kecurangan itu sendiri adalah suatu sikap yang datang pada saat seseorang mulai meragukan usaha yang selama ini diusahakan dan takut apa yang diusahakan tidak tercapai sehingga ia mencari jalan pintas untuk mencapainya .
Sikap ini tidak dapat disalahkan begitu saja karena sikap ini mampu diatasi oleh manusianya itu sendiri , jika sesorang terbiasa melakukan kecurangan maka ia menganggap bahwa kecurangan adalah hal biasa yang tidak boleh terlewat dalam hidupnya .
Kita ambil contoh pada saat Mahasiswa tengah mengalami Ujian , tentu kita mengetahui semua apa yang dilakukan pada saat itu , memang tidak dipungkiri mencontek pada saat ujian telah menjadi warisan turun temurun dari dulu hingga kini tapi alangkah baiknya jika kita mempersiapkannya sebelum ujian yaitu belajar dengan giat dan berusaha menjawab dengan usaha sendiri .
Berikut adalah alasan mengapa sesorang berbuat curang :
1.    Kurang percaya akan kemampuan yang dimilikinya
2.    Takut apa yang diusahakannya tidak berhasil
3.    Tidak sabar dalam menjalani proses-prosesnya
4.    Tergiur akan iming-iming keberhasilan
5.    Selalu beralasan “agar lebih cepat”
6.    Terdesak akan kebutuhan yang harus segera dipenuhi
7.    Tidak kuat dalam menghadapi tuntutan yang harus dipenuhi
8.    Kurang mempersiapkan diri dalam meghadapai berbagai kondisi

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Folowers

About Me

Foto Saya
Agung Dermawan
studied hard !
Lihat profil lengkapku

Total Pageviews

Popular Post

Pages

Diberdayakan oleh Blogger.

- Copyright © Welcome to thomfilezone -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -